Thursday, May 19, 2016

BNNP Bengkulu Umumkan Hasil Lab Bupati Dirwan Hari Ini

Bola125 : BNN pusat telah menyerahkan hasil uji laboratorium narkoba Bupati Bengkulu Selatan Dirwan Mahmud ke BNNP Bengkulu. Hasil tes darah dan rambut itu akan diumumkan hari ini di Bengkulu.

"Pukul 15.00 WIB hari ini diumumkan (hasilnya)," kata Kepala BNNP Bengkulu Kombes Pol Budiharso saat dihubungi detikcom, Jumat (20/5/2016).

Tes urine yang dilakukan sebelumnya menyatakan Dirwan negatif narkotika, namun Direktur Psikotropika dan Prekusor BNN Brigjen Anjan Pramuka Putra mengatakan bahwa pemeriksaan tes DNA dan rambut diperlukan untuk keakuratan.

Selain itu, Budiharso mengatakan bahwa total sudah ada 12 orang yang diperiksa di kasus ini, termasuk Bupati Dirwan sendiri. Mereka diperiksa untuk mencari keterangan soal kepemilikan narkoba tersebut. 

Namun begitu, Budiharso mengisyaratkan tidak menutup kemungkinan bahwa ada lagi orang di lingkungan bupati, selain 12 orang, yang akan diperiksa juga.

"Tinggal hasil-hasil keterangan ini nanti ya kita lihat," ujarnya.

Dari 12 orang itu, dua di antaranya merupakan Wakil Bupati Kabupaten Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi dan Sekda Rudi Zahrial. 
Gusnan dan Rudi diperiksa di ruangan terpisah di kantor BNNP Bengkulu, Rabu (18/5/2016). Keduanya memilih bungkam soal pemeriksaan yang berlangsung sejak siang hingga sore itu. 

Posted by : www.bola125.com

0 comments:

Post a Comment

Alasan Polisi Menahan Jonru

Agen IDN Sport - Pada hari Sabtu 30/9/2017 penulis Jonru Ginting di tahan di Mapolda Metro Jaya setelah di periksa sebagai tersangka . ...